Ketos
Penulis : Nriskiwhy
Penerbit : Glorious Publisher
Ukuran cover : 14 x 21
Jumlah halaman : 364
Tahun terbit : 2026
Tahun cetak : 2026
Kategori : Fiksi remaja
Lala tak pernah menyangka, satu keputusan sepihak dari Jazka—anak magang tengil yang tiba-tiba mencatut namanya sebagai sekretaris OSIS—akan mengubah hidupnya sepenuhnya. Dari yang semula hanya ikut-ikutan karena rasa suka, kini Lala benar-benar terjun ke dalam dunia yang penuh rapat, konflik, dan persahabatan yang diuji. Berdua dengan Jazka—si ketua OSIS yang nyebelin tapi diam-diam peduli—mereka menjalani hari-hari penuh perdebatan, kesalahpahaman, dan kelelahan yang tak semua orang bisa lihat. Namun di balik semua itu, tumbuh sebuah ikatan tak terduga: antara teman yang mulai jadi keluarga, antara tanggung jawab dan rasa saling menjaga. KETOS adalah kisah tentang bertumbuh dalam lingkungan yang tak sempurna, tapi dipenuhi orang-orang yang saling belajar menerima. Tentang rapat yang melelahkan, tawa yang menyembuhkan, dan masa SMA yang dikenang bukan karena glamornya—melainkan karena siapa saja yang pernah jadi bagian di dalamnya.